Lonjakan mayoritas harga aset kripto
Bitcoin masih bertengger kokoh di atas angka $30.000. Lonjakan mayoritas harga aset kripto terjadi setelah pengelola aset terbesar dunia BlackRock mengajukan Bitcoin Spot ETF ke US Securities and Exchange Commission (15/6).
Rabu pagi 08:00 WIB (28/6) Bitcoin menguat 0,51% bergerak di kisaran US$30.243 - US$31.006 dan Ethereum cenderung flat 0,07% bergerak di kisaran US$1.856 - US$1.911 di 24 jam terakhir.
Menurut CoinMarketCap, total kapitalisasi pasar aset kripto hari ini Rabu (28/6) US$1,147 Triliun, naik 0,62% dalam 24 jam terakhir.
Wall Street rebound pada perdagangan Selasa (27/6), didukung oleh rilis data ekonomi makro AS tadi malam yang turut menggairahkan pasar dengan hasil yang memuaskan seperti kepercayaan konsumen dan penjualan rumah yang melebihi ekspektasi.
Baca Juga
- Strategy ETF atau BITX dari Volatility Shares sebagai ETF kripto leverage pertama di AS
- Coinex Menyelesaikan Dengan Jaksa Agung NY, Membayar Denda $1,7 juta; Mengumumkan Keluar dari Pasar AS
- Tidak Bisa Withdraw! Member Aplikasi Wpone Diminta Top Up Rp 800 Ribu Agar Bisa WD, Penipuankah?
- Aplikasi Wpone Hilang dari Playstore, Apakah tidak ada Aplikasi Pengganti?
Dow Jones Industrial Average naik 0,63%, S&P 500 naik 1,15% dan Nasdaq Composite naik 1,65%. Indeks Dolar AS (DXY) turun 0,24% ke kisaran 102,50 pada perdagangan Selasa (27/6).
Dolar melemah karena data ekonomi yang kuat meredakan kekhawatiran resesi dan memicu selera risiko investor. Sementara itu, Personal Consumption Expenditure Index (PCE) AS, indikator inflasi pilihan The Fed yang akan dirilis pada Jumat (30/6) akan menjadi salah satu data penting dalam pertemuan kebijakan The Fed berikutnya di bulan Juli.