Tanaman Gowok

 Tanaman Gowok

Buah gowok



Tanaman Gowok atau Kupa sejenis tanaman buah-buahan yang tumbuh di kawasan tropik, tanaman gowok dibudidaya diberbagai tempat di daerah jawa dan secara liar dimana-mana. Buahnya dapat dimakan meski tidak banyak seperti buahan lainnya.

Rasa buah ini kebanyakan masam tetapi buahnya yang berair memiliki rasa yang manis dan segar, buahnya yang masak berwarna ungu tua kehitam-hitaman, daun muda juga berwarna ungu sehingga tanaman ini cocok sebagai tanaman hias pekarangan rumah maupun sebagai bahan bonsai.


Tanaman ini memiliki nama daerah seperti dompyong, klesem, kalesem, kupa beunyeur, buah sali, dan lainnya. 


Tanaman ini mempunyai nama ilmiah Eugenia polycphala (BI) Miq (Syzgium polycephalum(Miq) Merr & Perry. 

Dari kelompok marga yang membawahi gowok atau kupa sudah dikenal lebih kurang dari 50 jenis atau spesies, tanaman ini merupakan tanaman dengan marga yang cukul besar.


Tanaman gowok juga termasuk dalam suku Myrtaceae atau keluarga jambu-jambuan. Kerabat dekat yang di kenal umum antara lain jambu mawar, dewet/jamblang, dan dewo daru.


Pohon gowok ini mempunyai tinggi sekitar 12 meter dengan garis rengah batangnya sekitar 40 cm, tanaman ini mempunyai batang yang rumbuh dengan lurus dan tegak dengan percabangannya agak jauh dari tanah.